Salaya Yacht di perairan Jakarta (Instagram/niluhpuspa)
Daftar Isi
Seorang aktris muda, Prilly Latuconsina dan Kevin Sanjaya berkolaborasi dalam bisnis kapal pesiar mini. Mereka telah meresmikan Salaya Yacht pada Minggu (12/1) di Pantai Mutiara Jakarta. Namun, benarkah dengan dalih untuk memajukan parawisata yang ada di Indonesia? Yuk sobat media simak penjelasannya!
Di hari peluncuran Salaya Yacth, Prilly bertindak selaku Co founder sekaligus CMO dengan antusias yang tinggi dari keduanya memamerkan tiga model koleksinya yakni Merry Fisher 795, Merry Fisher 895 dan Merry Fisher 1095, yang di kabarkan akan bertambah dengan varian yang berbeda seiring dengan kondisi pasar. Bisnis tersebut akan beroperasi di tiga bahari Indonesia yakni Bali, DKI Jakarta, dan Labuan Bajo.
Peluncuran Salaya Yachts dihadiri langsung oleh Wakil Menteri Pariwisata Indonesia, Ni Luh Puspa hingga Utusan Khusus Presiden, Raffi Ahmad. Pada momentum tersebut, mereka langsung mengeksplor Pantai Mutiara Salaya Yacht.
Aktris yang dikenal dangan multitalenta ini mengabarkan bahwa berdirinya perusahaan berbasis kapal pesiar itu dengan tujuan agar dapat memajukan parawisata Indonesia.
“Aku yang juga punya visi misi memajukan pariwisata Indonesia, ya kenapa nggak kita jadikan bisnis?” ungkap Prilly.
Dilansir dari akun instagram Ni Luh Puspa yang tengah menyoroti Indonesia sebagai negara maritim dengan ribuan pulau, Indonesia memiliki potensi wisata bahari yang besar dan menanti untuk terus digali. Akankah ini sejalan dengan dalih yang ada?
Tiga kota besar Indonesia dengan destinasi maritimnya yang begitu memukau, dilirik oleh Raffi Ahmad karena meyakini adanya potensi peningkatan wisatawan seperti di Kepulauan Seribu yang ingin mengeksplor destinasi bahari.
Dengan hadirnya Salaya Yacht ini, banyak yang meyakini bahwa sektor wisata bahari Indonesia akan semakin kuat. Kehadirannya dicanangkan bukan hanya sekadar membawa warna baru dalam dunia industri, tetapi juga bisa sejalan dengan upaya besar dari Kementerian Pariwisata untuk menciptakan pariwisata yang lebih inklusif dan berkelanjutan.
Sebagai mitra eksklusif Jeanneau Indonesia, Salaya Yacht benar mempunyai misi nyata untuk mendukung pengembangan pariwisata bahari khususnya di Indonesia. Salaya Yacht hadir untuk meningkatkan citra pariwisata Indonesia dan memberikan pengalaman wisatawan yang unik di tengah tren global yang mengarah pada gaya hidup bahari.
Di balik kemewahan peluncuran bisnisnya, muncul harapan besar bahwa ini bukan hanya sekadar tren selebritas atau gimmick yang mencoba peruntungan di dunia bisnis. Sang aktris mengungkapkan bahwa dirinya ingin bisnis ini memberi dampak nyata bagi masyarakat pesisir. Jika ini benar-benar dilakukan dengan komitmen tinggi, maka langkah ini dapat menjadi contoh positif bagi kalangan selebritas lain untuk turut memanfaatkan pengaruhnya dalam mendukung kemajuan sektor-sektor strategis di Indonesia.